Northern Territory Australia Dukung 2 Juta Ekor Sapi di Kaltim

Kunjungan ke-3 kalinya dari pihak NT ke Kaltim adalah sebagai tindak lanjut terhadap pertemuan sebelumnya dimana pada kesempatan ini hadir Mr. Terry Mills (Perwakilan NT dari Jakarta), Mr. Ross (Perwakilan NT dari Darwin), dan Ny. Hellen (Perwakilan Meat Livestock Australia dari Jakarta). Pertemuan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 14 Desember 2014 bertempat di Aula Dinas Peternakan Provinsi Kalimantan Timur. Selain dihadiri oleh pejabat Dinas Peternakan Kaltim, juga dihadiri perwakilan dari Badan Penanaman Modal Daerah (BPMD) dan Biro Kerjasama Provinsi Kalimantan Timur.
Dalam pertemuan ini membahas tentang tantangan kedepan dan kesempatan untuk pengembangan populasi ternak sapi untuk mencapai target 2 Juta ekor sapi di tahun 2018. Pihak NT dalam hal ini mendukung dan akan membantu dalam pencapaian populasi tersebut. Bahkan menurut penilaian Dr. Ross, Kaltim dapat berhasil mencapai target apabila fokus dan serius dalam pelaksanaanya. Menurut studi yang dilakukan Dr. Ross, Kaltim merupakan tempat yang tepat untuk mengembangkan ternak di Indonesia, sebab lahan hijauan yang melimpah sepanjang tahun adalah salah satu penilaian utamanya sehingga ternak dapat hidup dengan baik.
Dinas Peternakan Kaltim berencana mendatangkan 950 ekor sapi pada tahun 2015 dari NT, diantaranya 60% merupakan betina bunting (heifer pregnant) dengan umur 2-6 bulan kebuntingan. Setiap tahun hampir 1 Juta ekor sapi di Ekspor dari Australia ke negara-negara konsumen termasuk 60% nya adalah Indonesia disebabkan harga yang lebih murah dan sapi-sapi tersebut cocok dengan iklim di Indonesia sehingga tidak terlalu kesulitan untuk beradaptasi.
Dukungan pihak NT ini ditanggapi serius oleh pihak-pihak yang terkait sehingga pencapaian 2 juta ekor sapi pada tahun 2018 dapat terpenuhi.