Menu

Penutupan Pendampingan Desa Korporasi Sapi 2021

 18 Oktober 2023
 Fauzan
 Berita
 1018
Penutupan Pendampingan Desa Korporasi Sapi 2021

Penutupan Pendampingan Desa Korporasi Sapi 2021

Prov. Kaltim bersama Jabar, Jatim, Jateng dan Sulsel pada bulan Nov 2021 s/d Jan 2022, mendapatkan alokasi Program Prioritas Ditjen PKH Kementan berupa Kegiatan DKS untuk menambah populasi dan berjalannya usaha budidaya pengembanganbiakan dan penggemukan sapi secara korporasi. Ke-5 provinsi mendapat bantuan berupa ternak sebanyak 500 ekor sapi bakalan (sapi bali) dan 500 ekor indukan BC beserta sarana pendukung, sebagai hasil Kerjasama pemerintah RI dan Australia.

Untuk Kaltim tersebar di 5 Kelompok Desa: Desa Labangka Barat, Babulu Darat, Gunung Intan, Gunung Mulyo, dan Gunung Makmur Kec. Babulu Kab. PPU. ISPI melalui tim SC2VP II ditunjuk untuk melakukan pendampingan bersama Pemerintah (Ditjen PKH, Dinas Prov. dan Kab.) dan Tim Advisory and Supporting Group Australia dalam melaksanakan kegiatan DKS selama 15 bulan dan berakhir pada 30 September 2023. Berdasarkan hasil evaluasi keseluruhan untuk performans sapi meliputi: populasi sapi indukan, kelahiran dan kematian pedet, BCS induk sapi, dan populasi sapi bakalan, maka DKS di Kec. Babulu Kab. PPU Prov, Kaltim memiliki kinerja terbaik, oleh karena itu Kaltim ditunjuk sebagai lokasi kegiatan workshop penutupan pendampingan DKS ini, dan untuk penghargaan kepada DKS Kaltim telah diberikan pada saat pelaksanaan Penas XVII pada bulan Juni 2023 di Kota Padang Prov. Sumbar.

Penutupan Pendampingan Desa Korporasi Sapi 2021 diselenggarakan pada Kamis, 18 Oktober 2023 di Hotel Platinum Balikpapan. Turut hadir dalam rangkaian kegiatan tersebut yakni Kepala Dinas yang megurusi Ketahanan Pangan, Pertanian dan Peternakan di Prov, Kaltim, Jabar, Jatim, Jateng, dan Sulsel, serta Kab. PPU, Cianjur, Boyolali, Kediri dan Sidrap; Tim Pendamping SC2VP II – ISPI serta Ketua Umum Perkumpulan Insinyur dan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) Nasional dan Wil. Kaltim

diposting oleh

...

Admin Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

GPR

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Timur adalah instansi pemerintahan yang bergerak dalam mengolah peternakan yang ada di kalimantan timur untuk mengciptakan lahan ternak yang lebih luas agar dapat memenuhi target kebutuhan daging tiap tahunnya.

Pengunjung

  • Online
  • Hari ini
  • Bulan ini
  • Tahun ini
  • Tahun lalu
  • 0
  • 0
  • 0
  • 0
  • 0