Dinas Peternakan & Ajak Anak Konsumsi Susu
Asisten II bidang pembangunan Kaltim, Ichwansyah membuka kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut HUT ke-62 pemprov Kaltim. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting lantaran kebutuhan gizi merupakan sentra pembangunan manusia. Anak usia dini dan TK perlu mengenal dan mengkonsumsi makanan bergizi untuk meransang pertumbuhan.
“Melalui gerakan ini, sasarannya adalah anak usia dini dan TK. Karena mereka ini dalam masa pertumbuhan. Pentingnya gerakan ini bagi anak-anak untuk mengenalkan makanan bergizi dan rajin dikonsumsi lebih sering daripada jajanan yang menarik dan kurang sehat”, ucap Ichwansyah.
Ia mengapresiasi DPKH Kaltim yang sukses mempromosikan produk peternakan agar dikonsumsi anak usia dini. Ichwansyah berharap kegiatan ini berlanjut dan diikuti Kabupaten/Kota di Kaltim. “Saya apresiasi Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan yang telah menginisiasi gerakan ini dan telah berperan nyata dalam kecerdasan anak. Gerakan ini saya minta untuk diteruskan ke Kabupate/Kota agar kualitas pembangunan manusia di Kaltim dapat terwujud”, katanya.
Sementara itu Kepala DPKH Kaltim, Dadang Sudarya mengatakan, kegiatan ini sekaligus dalam rangka meningkatkan konsumsi terhadap komoditi peternakan, yaitu daging, telur dan susu.
Pasalnya komoditi ini memiliki kandungan protein, gizi dan asam amino yang lengkap dibutuhkan bagi tubuh manusia. “Ini dibutuhkan anak Indonesia bahkan sejak janin sampai 6 tahun membutuhkan protein hewani. Sehingga, diharapkan pertumbuhan anak-anak Kaltim tidak ada lagi yang stunting. Karena bisa meningkatkan kecerdasan otak anak kita dan kecerdasan bangsa kita”, tutur Dadang.
Kegiatan ini diramaikan anak-anak TK dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kaltim. Ketua Penggerk PKK Kaltim, Noorbati Isran juga hadir memberikan dukungan terhadap suksesnya kegiatan ini.
Sumber: Tribun Samarinda (Halaman 9) edisi Selasa, 8 Januari 2018.