Menu

Populasi Ternak Kaltim Diharapkan Terus Naik

 20 November 2014
 Admin Website
 Berita
 2353
ilustrasi peternakan sapi di Kaltim

Kepala Dinas Peternakan Kaltim Dadang Sudarya mengatakan, jumlah sapi yang naik turun itu dapat dilihat mulai data tahun 2009 yang sebanyak 101.176 ekor sapi, pada 2010 naik menjadi 108.460 ekor, pada 2011 turun menjadi 98.699 ekor, 2012 menjadi 108.648 ekor, dan tahun 2013 kembali naik menjadi 114.735 ton.

Jumlah sapi sebanyak itu belum termasuk sapi perah yang tersebar di sejumlah kabupaten dan kota. Sapi perah tersebut dimanfaatkan susunya untuk memenuhi permintaan susu sapi murni bagi warga setempat.

Pihaknya terus mendorong percepatan populasi sapi oleh peternak karena hingga kini permintaan konsumsi daging sapi bagi warga Kaltim, masih belum mampu dicukupi oleh peternak lokal sehingga harus mendatangkan sapi maupun daging beku dari daerah lain.

Di sisi lain, dia juga terus mengajak kerja sama dengan pihak ketiga untuk meningkatkan populasinya, seperti kerja sama dengan perusahaan perkebunan sawit, perusahaan tambang, perbankan, dan investor agar mau berinvestasi di bidang peternakan, sehingga makin tahun terus betambah, bukan tidak stabil seperti selama ini.

Kerja sama dengan perusahaan kelapa sawit adalah dengan melakukan integrasi sawit-sapi, yakni dalam 1 hektare sawit diharapkan bisa dipelihara 3 ekor sapi sehingga dalam waktu lima tahun mendatang dapat tercapai 1,5 juta ekor apabila terdapat 500.000 hektare sawit yang memelihara 3 sapi.

Saat ini luasan kebun sawit di Kaltim sudah mencapai 1,1 juta hektare. Tentunya tidak semuanya bisa dilakukan pola integrasi dengan sapi karena usianya masih mudah dan rawan dirusak sapi, sehingga yang bisa dilakukan integrasi adalah dengan usia tanam sekitar 6-7 tahun.

Sedangkan kerja sama dengan perusahaan tambang adalah dengan memanfaatkan lahan eks tambang yang sudah tidak ditambang lagi, kemudian di lahan tersebut sudah banyak rumput yang tumbuh sehingga bisa menjadi makanan ternak bagi sapi. (gf)

diposting oleh

...

Admin Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

GPR

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Timur adalah instansi pemerintahan yang bergerak dalam mengolah peternakan yang ada di kalimantan timur untuk mengciptakan lahan ternak yang lebih luas agar dapat memenuhi target kebutuhan daging tiap tahunnya.

Pengunjung

  • Online
  • Hari ini
  • Bulan ini
  • Tahun ini
  • Tahun lalu
  • 16
  • 1269
  • 28030
  • 353594
  • 428131