Menu

Bulan Bakti Peternakan dan Kesehatan Hewan, dan World Rabies Day 2023 Resmi Dibuka

 22 September 2023
 Fauzan
 Berita
 1012
Bulan Bakti Peternakan dan Kesehatan Hewan, dan World Rabies Day 2023 Resmi Dibuka

Acara ini dibuka oleh Wakil Walikota Bontang, Ibu Hj. Najirah, S.E, ditandai dengan pembunyian lonceng secara bersama-sama dengan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim, Bapak Fahmi Himawan, S.T, M.T dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian Kota Bontang, Bapak Edy Foreswanto, S.STP, M.Si, didampingi oleh Manajemen PT Pupuk Kaltim, Kepala Cabang Bankaltimtara Bontang, seluruh Kepala Dinas yang membiayai fungsi peternakan se Kalimantan Timur dan Bapak Ibrahim selaku Tim Gubernur untuk Pengawalan Percepatan Pembangunan (TGUP3).

Mengusung tema “Mewujudkan Ketahanan Pangan yang Berdaulat, Berdaya Saing dan Berkelanjutan untuk Nusantara”, Bulan Bakti 2023 berlangsung tanggal 22-24 September 2023 di Grand Equator Hotel Kota Bontang.

Masyarakat dapat hadir dan mengikuti berbagai rangkaian acara seperti expo, bazar, berbagai lomba menarik, edukasi terkait ternak, serta berbagai layanan gratis (vaksin rabies gratis, uji formalin/borak terhadap produk peternakan), serta berbagai quiz dan doorprize menarik!

diposting oleh

...

Admin Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

GPR

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Timur adalah instansi pemerintahan yang bergerak dalam mengolah peternakan yang ada di kalimantan timur untuk mengciptakan lahan ternak yang lebih luas agar dapat memenuhi target kebutuhan daging tiap tahunnya.

Pengunjung

  • Online
  • Hari ini
  • Bulan ini
  • Tahun ini
  • Tahun lalu
  • 0
  • 0
  • 0
  • 0
  • 0