Penghargaan DPKH Kaltim Sebagai Pengelolaan Pengaduan SP4N Lapor! Terbaik 5
Balikpapan, 7 Maret 2024 - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi (DPKH) Kaltim menerima penghargaan pengelolaan pengaduan SP4N LAPOR! terbaik peringkat 5 Perangkat Daerah Provinsi Kalimantan Timur.
Penghargaan diserahkan oleh Pj. Gubernur Kaltim yang diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat (Asisten I), M Syirajudin, kepada Plh. Kepala DPKH Kaltim, Fadli S, S.Sos, M.Si.
Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal, S.Sos, M.Si dalam sambutannya menyebutkan bahwa indikator penilaian SP4N LAPOR! diantaranya meliputi komitmen pimpinan, sumber daya manusia, inovasi, jumlah laporan dan penyelesaian, serta pemanfaatan data.
SP4N LAPOR! Sendiri merupakan kepanjangan dari Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!) yang diluncurkan sebagai layanan penyampaian aspirasi dan pengaduan masyarakat yang terintegrasi secara Nasional. SP4N LAPOR! bertujuan untuk menjamin hak masyarakat agar pengaduan dari manapun dan jenis apapun dapat disalurkan kepada penyelenggara pelayanan publik yang berwenang menanganinya. Masyarakat dapat melakukan pengaduan melalui website https://www.lapor.go.id